Rabu, 10 Februari 2021 telah diadakanan Posbindu didesa Banjardawa. Pos Terpadu (POSBINDU) adalah kegiatan monitoring dan deteksi dini faktor resiko penyakit tidak menular terintegrasi serta gangguan akibat kecelakaan dan tindakan kekerasan dalam rumah tangga yang dikelola oleh masyarakat melalui pembinaan terpadu.
Kegiatan ini memberikan layanan pengecekan asam urat, gula darah, dan tekanan darah. Pengecekan dilakukan oleh bidan , dokter desa dan dibantu kader PKK Desa Banjardawa. Kegiatan ini dilaksanakan rutin setiap bulan.

Ditengah pandemi ini diharapkan masyarakat lebih rutin melakukan pengecekan kesehatan agar keadaan kondisi tubuh dapat terpantau dengan baik.

Posbindu Desa Banjardawa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *